Donor Darah Sebagai Pengingat Perjuangan Pahlawan

PMI KKU
Para pendonor darah saat mendaftarkan diri untuk melakukan donor darah Kamis (17/8)- Hardi

KETAPANGNEWS.COM, Kayong Utara—Peringatan dan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) RI diberbagai daerah memiliki ciri dan keunikan masing-masing, baik dimasyarakat maupun dilingkungan Pemerintahan. Salah satunya di Kabupaten Kayong Utara (KKU).

Kali ini, Palang Merah Indonesia (PMI) KKU bekerjasama dengan Dinas Kesehatan dan Keluarga Berencana KKU membuka pendaftaran donor darah, Kamis, (17/8). Hingga hari ini (kamis-red) pagi, sejak dibuka Rabu (16/8) pendaftar diperkirakan sudah 150 orang.

Ketua PMI KKU, Rahma Idrus mengatakan, donor darah tersebut bertujuan untuk memperingati jasa-jasa para pahlawan. Meskipun acaranya sederhana, namun dapat membantu bangi yang membutuhkan.

“Yang jelas, kegiatan ini bertujuan mengajak masyarakat untuk saling membantu antar sesama, juga mengingatkan perjuangan para pahlawan,” kata Rahma Idrus, Kamis (17/8).

Diungkapkan Rahma Idrus, dengan mendonorkan darah kepada sesama, setidaknya masyarakat dapat mengingat perjuangan para pahlawan. Dimana menurutnya jika pejuang zaman dahulu menumpahkan darah, maka dengan melakukan donor darah masyarakat dapat menanamkan rasa patriotisme.

Selain itu, ia menginginkan masyarakat sadar dengan sendiri akan pentingnya donor darah. Untuk mengetahui hal tersebut, PMI akan melakukan sosialisasi kepada masyarakat KKU.

“Untuk menyadarkan masyarakat akan pentingnya donor darah, kami akan memberikan sosialisasi tentang pentingnya donor darah kepada masyarakat,” tutupnya.(hardi)

Leave a Reply

Your email address will not be published.