Peringati Hari Nelayan Nasional, Gelar Lomba Memancing

IMG-20170410-WA0003
Pemenang lomba memancing berpoto bersama usai lomba.

KETAPANGNEWS.COM-Dinas Pariwisata Dan Kebudayaan Kabupaten Ketapang menggelar Lomba mancing Perorangan Sekabupaten Ketapang Minggu (9/4) dengan total hadiah Jutaan rupiah dan Piala tetap,lomba mancing tersebut berlokasi di Pulau Cempedak Kecamatan Kendawangan Ketapang yang di ikuti kurang lebih 160 orang peserta dari berbagai Kecamatan Kabupaten Ketapang.

Kepala Bidang Pariwisata Ketapang (Kabid )Drs Sonelie M.Pd Senin (10/4) mengatakan sejauh ini ada puluhan klub pemancing dari berbagai tempat, di antaranya dari Kota Ketapang Kecamatan Dan Kayong Utara yang telah menyatakan keinginannya untuk ikut lomba mancing Piala Dinas Pariwisa Dan Kebudayaan tersebut.

Lomba mancing Piala Dinas Pariwisata Perorangan ini dalam rangkaian memperingati Hari Nelayan Nasional yang jatuh pada 6 April 2017 lalu. Lomba memancing Perorangan itu diselenggarakan atas kerja sama antara Dinas Pariwisata Dan Kebudayaan Ketapang dan masyarakat Pulau Cempedak Kecamatan Kendwangan Ketapang.

Lebih jauh Sonelie mengatakan, lomba mancing perorangan ini merupakan agenda Dinas Pariwisata tiap tahinya,lokasi penyelenggaraan lomba mancing perorangan di pusatkan di kawasan perairan Pulau Cempedak, salah satu objek wisata bahari Kabupaten Ketapang.

Penyelenggaraan lomba mancing perorangan yang sudah menjadi kegiatan tahunan itu, menurut Sonelie, akan menjadi momentum bagi Masyarakat , khususnya Kecamatan Kendawangan Ketapang untuk mempromosikan potensi pariwisata bahari di daerah itu.

Potensi pariwisata itu tidak hanya berupa keindahan panorama pantai dan bawah laut, khususnya yang ada di kawasan Pulau Cemepedak, tetapi juga potensi wisata mancing yang belakangan ini semakin banyak diminati wisatawan lokal maupun wisatawan mancanegara.

Sonelie menambahkan, penyelenggaraan lomba mancing in juga diharapkan dapat memberi kontribusi bagi peningkatan pendapatan masyarakat di daerah itu, khususnya masyarakat pesisir dan para nelayan, di antaranya dari penyewaan kapal ikan yang akan digunakan para peserta dalam mengikuti lomba. (Opi)

One Response to "Peringati Hari Nelayan Nasional, Gelar Lomba Memancing"

  1. fredy setiawan   7 June, 2017 at 3:08 pm

    Sesekali buat event 17 Agustus 2017 donk gan,,,

    Upacara ditepi pantai,dilanjutkan lomba mancing,,,

    Pasti seru,,,

    Reply

Leave a Reply

Your email address will not be published.